renoesahabatku.wordpress.com

11 Februari 2009

KOMUNIKASI EFEKTIF GURU DALAM PBM

Filed under: Uncategorized — renoesahabatku @ 6:04 am

A. Kesimpulan
Berdasarkan uraian dan analisis pada seluruh data yang telah diperoleh, maka dapat disimpulkan bahwa:
1. Hakikat komunikasi efektif guru dalam proses belajar mengajar itu ialah upaya guru dalam mewujudkan tercapainya kesepahaman antara siswa dengan dirinya tentang apa yang sedang dipelajari, dalam kegiatan yang integral (utuh terpadu), yang melibatkan seluruh komponen yang ada, yang diarahkan pada proses pencapaian dari tujuan proses belajar mengajar itu sendiri, yakni tercapainya perubahan perilaku pada diri siswa yang meliputi pengetahuan, pemahaman, keterampilan, sikap dan lain sebagainya.
2. Tujuan dari komunikasi efektif guru dalam proses belajar mengajar adalah untuk memberikan pemahaman, menciptakan suasana belajar yang menyenangkan, mempengaruhi sikap siswa, menjaga keharmonisan hubungan antar guru dan siswa, dan mengarahkan siswa pada perubahan perilaku.
3. Faktor-faktor yang mempengaruhi komunikasi efektif guru dalam proses belajar mengajar, yaitu terdiri dari; guru (komunikator), materi pelajaran (pesan), media, siswa (komunikan), efek, lingkungan, umpan balik dan metode (teknik pendekatan).
4. Indikator keberhasilan komunikasi efektif guru dalam proses belajar mengajar dibagi menjadi dua macam, yaitu: ditinjau dari segi proses dan ditinjau dari segi hasilnya.
5. Pola pengembangan komunikasi efektif guru dalam proses belajar mengajar meliputi upaya menumbuhkan rasa saling percaya, keterbukaan, dan dukungan dari pihak guru maupun pihak siswanya.

B. Saran
Sebagai penutup, sedikit hal yang ingin kami sampaikan sebagai sebuah masukan atau saran, yakni:
1. Bagi seorang guru penting untuk terus dapat meningkatkan kemampuannya dalam berkomunikasi (menyampaikan pesan-pesan pembelajarannya) kepada siswa, dengan tidak lupa untuk melibatkan seluruh komponen yang ada, agar terbangun suatu kesepahaman diantara guru dan siswa guna mencapai tujuan dari proses belajar mengajar.
2. Guru juga hendaknya berupaya untuk menciptakan suasana belajar yang menyenangkan, mempengaruhi sikap siswa, dan menjaga keharmonisan hubungannya dengan mereka, disamping tujuan utama lainnya, yakni memberikan pemahaman dan mengarahkan siswa kepada sebuah perubahan perilaku.
3. Kemudian agar komunikasi guru dalam proses belajar mengajar dapat berlangsung secara efektif, maka sebaiknya guru memperhatikan beberapa faktor penghambat dari komunikasi tersebut. Beberapa faktor itu, yakni guru (komunikator), materi pelajaran (pesan), media, siswa (komunikan), efek, lingkungan, umpan balik dan metode (teknik pendekatan).
4. Guru dapat melihat keberhasilan komunikasi efektifnya dalam proses belajar mengajar melalui dua macam cara, yaitu: melihat komunikasi dari segi proses dan juga melihat komunikasi dari segi hasilnya. Hal ini menurut kami perlu dilakukan guna membangkitkan semangat guru dalam meningkatkan komunikasi efektifnya didalam proses belajar mengajar.
5. Guru dapat menumbuhkan rasa saling percaya, keterbukaan, dan dukungan antara dirinya dengan siswa sebagai sarana untuk mengembangkan kemampuan komunikasi efektifnya dalam proses belajar mengajar.

1 Komentar »

  1. bagus

    Komentar oleh re — 12 Februari 2009 @ 6:41 am


RSS feed for comments on this post. TrackBack URI

Tinggalkan komentar

Blog di WordPress.com.